The Centennial Light, Bolam Tertua di Dunia





Bohlam tertua di dunia telah menyala hingga 110 tahun. Tidak heran muncul fans club yang beranggotakan ribuan orang dan bahkan Bohlam tersebut mempunyai websitenya sendiri.Seperti dilansir dari Time.com, bohlam yang menggantung di area dinas pemadam kebakaran di Livermore, California ini, meraih rekor dari Guiness World Record. Walaupun tidak diketahui dengan jelas bagaimana bohlam itu mampu berpijar sejak dipasang pada 1901.

“Ini adalah lampu bohlam 60 watt dan hanya dinyalakan dengan daya sekitar 4 watt. Tetapi, tidak seorangpun tahu mengapa lampu tersebut dapat tetap menyala,” kata Lynn Owens, salah satu orang yang terlibat dalam panitia perayaan nyala bohlam ke-110 tahun.
 



Bohlam ini bahkan pernah ditawar seharga $ 5.000,- tetapi tidak diberikan dengan alasan historisnya.Rekor menyala lampu bohlam ini sebenarnya tidak sempurna. Itu karena bohlam pernah mengalami beberapa gangguan awal pada tahun 1901, lalu gangguan selama seminggu penuh pada 1937 dan gangguan suplai energi secara acak hingga tahun 1970an.

Bohlam ini ternyata dibuat Adolphe Chailet. Ia pernah bersaing dengan Thomas Edison untuk menciptakan bohlam terbaik.
 

Copyright 2009. Unik Dan Aneh | Serba Serbi Google | Translate | Design by Boogle